Kamis, 14 Maret 2013

PENGALAMAN PRIBADI TENTANG PENGGUNAAN INTERNET


PENGALAMAN PRIBADI TENTANG PENGGUNAAN INTERNET
           
Awal nya saya belum mengetahui apa itu internet, saat saya duduk di bangku sekolah menengah pertama , saya baru memiliki gadget berupa handphone polyponic yang sangat sederhana sekali, fitur di handphone tersebut sangat sederhana sekali namun tidak begitu bagi teman saya. Sebut saja Edwin , kelahiran Jakarta 8 Agustus 1993 itu sudah memiliki gadget yang lumayan canggih di kalangan pelajar SMP . terlahir dikeluarga yang berada , namun Edwin tidak tinggi hati , ia mengajarkan pada saya tentang “apa itu internet”
Suatu hari ketika pak guru memberikan tugas makalah dengan mencantumkan berbagai macam referensi buku dan waktu yang diberikan pun tak  banyak. Saya pun merasa bingung dengan tugas tersebut , dimana saya akan mencari informasi tentang isi makalah tersebut dan bagaimana cara menyelesaikan nya secara singkat . di saat itu Edwin pun menghampiri ku ,

Dia mengajari ku tentang menggunakan internet, dengan menggunakan handphone yang cangih saya pun merasa canggung untuk memahami apa perkataan nya, saat itu ia menerangkan tentang bagai mana mencari referensi tugas yang diberikan oleh pak guru. Sebenarnya kita tidak susah payah mendapatkan informasi tentang tugas makalah kita, cukup dengan menggunakan internet maka semua tugas kita akan cepat tuntas.
Begini cara nya, ‘’kita menggunakan search engine yaitu Opera Mini , lalu masukan website yang akan kita tuju misalnya www.google.comNah sekarang langsung kamu cari keyword nya apa yang akan menjadi topik makalah mu , semuanya ada di dalam google, ujar pria berrambut gimbal tersebut

Dengan sungkan saya tak bias memungkiri kecanggihan gadget serta kecanggihan teknologi internet di jaman SMP . sejak itu pula saya mulai memahami keberadaan warnet yang banyak saya jumpai di pelataran SMP saya. Awalnya saya canggung untuk mnginjakan kaki di warnet namun saya tidak sendirian. Edwin yang setia mengajari saya pun tak bosan-bosan membagikan ilmu nya.

Setibanya saya di warnet, saya melihat banyak user yang mengoperasikan komputernya. banyak yang sedang bermain game online dan juga ada yang chating. Ketika saya dan Edwin berhadapan dengan monitor computer di situ terdapat tampilan registrasi Personal atau Paket. Saya pun tidak mengerti bagaimana mekanisme nya

Lalu Edwin klik personal ditujukan untuk penggunaan internet sesuai kebutuhan kita tanpa terpaut waktu. Saya banyak memahami tentang apa yang Edwin ajarkan. Hingga sekarang sayapun paham penggunaan tentang internet.

            

Tidak ada komentar:

Posting Komentar